Monday, December 19, 2022

PENJELASAN ARMOR YANG DIGUNAKAN TENTARA ROMAWI

 


Armor yang dipakai di atas adalah armor jenis lorica segmentata. Armor jenis ini akhirnya digantikan oleh armor lain seperti lorica squamata atau lorica hamata. Transisi dari penampilan legiun Romawi ini terjadi di abad ke 3. Alasannya :

  1. Armor jenis lorica segmentata sangat mahal dan sering menimbulkan ruam pada kulit sehingga kurang nyaman.
  2. Armor jenis lorica hamata atau squamata lebih murah untuk diproduksi massal. Ini ada hubungan dengan Krisis Abad Ketiga, di mana Romawi mengalami krisis ekonomi dan harus memangkas pengeluarannya.
  3. Lorica segmentata menandakan prestige tersendiri sebab armor ini adalah ciri khas tentara legiun atau tentara Praetorian Guards (pengawal pribadi kaisar). Kedua organisasi ini mempunyai bayaran yang lebih mahal dibanding tentara auxilia (tentara pembantu) dan dianggap lebih bergengsi. Tapi semua berubah di abad ke 3
  4. Pada abad ke 3, tepatnya tahun 212 Masehi, kaisar Caracalla mengeluarkan dekrit yang menyatakan bahwa semua orang di wilayah Romawi (kecuali budak) secara otomatis merupakan warga negara Romawi. Sebelumnya warga negara Romawi adalah suatu hal yang bergengsi dan berharga sehingga hanya bisa dicapai lewat kerja keras. Salah satu jalur untuk menjadi warga negara adalah dengan mengabdi dalam militer sebagai tentara auxilia selama 25 tahun. Nah setelah dekrit ini dikeluarkan, otomatis warga negara menjadi sesuatu yang tidak berharga lagi. Tentara legiun sebelumnya hanya boleh dimasuki oleh warga negara saja. Ini otomatis membuat tentara legiun gak bergengsi lagi sebab semua orang bisa masuk legiun sekarang. Lorica segmentata yang merupakan simbol "keagungan" legiun Romawi menjadi terlupakan tanpa adanya segregasi antara auxilia dan legiun.

No comments:

Post a Comment

Inovasi Permainan Kasino Satuslots: Apa yang Akan Datang di Masa Depan?

  Industri perjudian kasino   satuslots   terus bergerak maju dengan cepat, didorong oleh perkembangan teknologi dan permintaan konsumen   s...