Rosalia Lambardo adalah mumi seorang gadis kecil yang cantik, ia tinggal di Italia. Mayatnya diawetkan atas perintah ayahnya sendiri.
Rosalia Lombardo adalah mumi paling sempurna dan utuh yang pernah ditemukan sepanjang sejarah. Ia meninggal pada usia 2 tahun akibat infeksi flu spayol dan paru-paru.
Ayahnya sangat terpukul atas kematian putrinya. Ia tak rela jika harus menerima kenyataan bahwa putrinya sudah meninggalkannya untuk selamanya.
Ayah Rosalia yang bernama Mario memutuskan untuk mengawetkan jenazah putrinya. Mario meminta bantuan Alfredo Salafia yang merupakan pengawet jenazah yang ahli pada masa itu.
Ia ingin gadis kecil itu selalu utuh sehingga tak merasa jauh dari putrinya. Ternyata di masa kini, mumi ini adalah yang paling awet dan sempurna yang pernah ada. Ia seperti gadis kecil yang sedang tidur dan tak pernah membusuk.
Alfredo melakukan pengawetan dengan cara yang sedikit ekstrim. Ia mengeluarkan semua organ dalam Rosalia supaya rongga tubuhnya tetap kering. Alfredo juga menyuntikkan garam seng, alkohol, gliserin, dan asam salisilat ke jasad Rosalia.
Rosalia kemudian disemayamkan dalam peti dengan tutup kaca di atasnya. Mumi Rosalia ini terlihat sangat awet sampai sekarang, ia terlihat persis seperti anak gadis yang sedang tertidur lelap.
Saat ini, Rosalia Lombardo disimpan di Capushin Catacombs di Palermo di sebuah ruang bawah tanah di Italia Selatan.
Rosalia adalah mumi yang tampak luarnya paling utuh dan paling cantik yang ditemukan sepanjang sejarah arkeologi.
Karena kecantikannya tersebut, mumi Rosalia ini sering dijuluki “Sleeping Beauty”. Berbeda dengan Sleeping Beauty dalam cerita Disney yang akan terbangun saat mendapatkan ciuman pertama, The Sleeping Beauty Rosalia tidak akan terbangun meski dicium oleh pangeran kodok sekalipun.
Menurut kata orang yang pernah melihat mumi Rosalia secara langsung, konon mata Rosalia yang sebenarnya sedikit tertutup ini terlihat seperti berkedip saat dilihat dari jarak dekat. Apalagi saat disorot dengan senter, mata Rosalia yang biru terlihat seperti menatap tajam.
Semasa hidupnya sepertinya Rosalia ini berasal dari keluarga terpandang. Karena pada jaman dahulu, orang-orang yang dimumifikasi biasanya hanyalah orang-orang terkenal, tokoh masyarakat yang berjasa, ataupun para bangsawan
No comments:
Post a Comment